Lamongan, 17 Desember 2024 – MI Ma’arif NU Sunan Drajat Lamongan akan menggelar acara tahunan bertajuk Galaksi (Gelar Kreativitas Siswa) pada hari Selasa, 17 Desember 2024. Kegiatan ini akan diadakan di halaman sekolah dengan tema besar “Miracles in a wonderful world”.
Acara dimulai pukul 07.00 WIB dengan berbagai penampilan kreatif dari siswa-siswi kelas 1 hingga kelas 6. Setiap kelas akan menampilkan seni dan budaya dari berbagai negara seperti Arab, Palestina, Malaysia, Cina, India, dan Indonesia. Seluruh guru, staf, dan wali murid juga akan turut memeriahkan acara dengan mengenakan kostum bertema negara pilihan masing-masing.
Rangkaian Penampilan Galaksi
Rundown acara meliputi berbagai pertunjukan menarik, mulai dari tarian tradisional, lagu-lagu bertema budaya, hingga fashion show bertemakan negara-negara dunia. Berikut beberapa penampilan yang sayang jika dilewatkan:
Tema Kostum Ustaz/Ustazah dan Paguyuban
Setiap kelas memiliki tema negara yang harus diikuti oleh wali kelas dan wali murid:
Sementara itu, panitia dan ustaz/ustazah lainnya bebas memilih salah satu dari enam tema tersebut. Kostum yang dikenakan diharapkan mencerminkan identitas budaya negara dengan tetap memperhatikan kesopanan.
Semangat Kreativitas dan Kolaborasi
Ketua panitia menyampaikan bahwa acara ini dirancang untuk mengembangkan kreativitas siswa, mempererat kolaborasi antara siswa, guru, dan orang tua, serta menumbuhkan rasa cinta terhadap keberagaman budaya.
Mari hadir dan saksikan aksi kreatif generasi penerus bangsa di Galaksi MI Ma’arif NU Sunan Drajat Lamongan 2024. Semoga kegiatan ini menjadi momentum berharga untuk mendukung perkembangan bakat anak-anak kita. (MCM)
Wassalamu’alaikum wr. wb.